Monday, August 25, 2014

CPNS 2014 LKPP

P E N G U M U M A N
Nomor 4217/LKPP/SES/08/2014
TENTANG
SELEKSI PENERIMAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL
LEMBAGA KEBIJAKAN PENGADAAN BARANG/JASA PEMERINTAH
TAHUN 2014
Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah – LKPP adalah salah satu dari 28 Lembaga Pemerintah Non-Kementerian (LPNK) yang berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Presiden Republik Indonesia. LKPP dibentuk melalui Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 106 Tahun 2007 tentang Lembaga Kebijakan Pengembangan Barang/Jasa Pemerintah. Saat ini LKPP dipimpin oleh Ir. Agus Rahardjo, M.S.M.

Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa (LKPP) tumbuh dari cikal bakalnya, Pusat Pengembangan Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Publik (PPKPBJ) yang dibentuk pada tahun 2005. Sebagai unit kerja Eselon II di Kementerian Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas, PPKPBJ memiliki tugas Penyusunan kebijakan dan regulasi pengadaan barang/jasa pemerintah, memberikan bimbingan teknis dan advokasi terkait pelaksanaan pengadaan barang/jasa pemerintah, dan memfasilitasi penyelenggaraan ujian sertifikasi ahli pengadaan barang/jasa pemerintah.

Tugas
LKPP mempunyai tugas melaksanakan pengembangan dan perumusan kebijakan pengadaan barang/jasa pemerintah.

Fungsi
  • Penyusunan dan perumusan strategi serta penentuan kebijakan dan standar prosedur di bidang pengadaan barang/jasa pemerintah termasuk pengadaan badan usaha dalam rangka kerja sama pemerintah dengan badan usaha;
  • Penyusunan dan perumusan strategi serta penentuan kebijakan pembinaan sumber daya manusia di bidang pengadaan barang/jasa pemerintah;
  • Pemantauan dan evaluasi pelaksanannya;
  • Pembinaan dan pengembangan sistem informasi serta pengawasan penyelenggaraan pengadaan barang/jasa pemerintah secara elektronik (electronic procurement);
  • Pemberian bimbingan teknis, advokasi dan bantuan hukum;
  • Penyelenggaraan pelayanan administrasi umum di bidang perencanaan umum, penatausahaan, kepegawaian, keuangan, perlengkapan serta rumah tangga.
Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah – LKPP membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia pria dan wanita yang memiliki integritas dan komitmen tinggi untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil untuk mengisi lowongan formasi Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Tahun 2014 sesuai dengan Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Formasi CPNS LKPP 2014
NO.NAMA JABATANKUALIFIKASI PENDIDIKANGOLONGAN RUANGJUMLAHUNIT KERJA PENEMPATAN
1.Analis Program/PerencanaanS1 Ekonomi Manajemen/Ekonomi PembangunanIII/a1Biro Perencanaan, Organisasi dan Tata Laksana
2.Analis Monitoring dan EvaluasiS1 EkonomiIII/a1Biro Perencanaan, Organisasi dan Tata Laksana
S1 Ekonomi Manajemen/Ekonomi PembangunanIII/a2Biro Perencanaan, Organisasi dan Tata Laksana
3.Analis OrganisasiS1 Administrasi Negara/Ekonomi ManajemenIII/a1Biro Perencanaan, Organisasi dan Tata Laksana
4.Analis Tata LaksanaS1 Ekonomi ManajemenIII/a1Biro Perencanaan, Organisasi dan Tata Laksana
5Pengelola Pengadaan Barang/Jasa PertamaS1 Ekonomi ManajemenIII/a1Biro Umum dan Keuangan
S1 Manajemen InformatikaIII/a1Biro Umum dan Keuangan
6.Analis Pengelola Barang Milik Negara (BMN)S1 AkuntansiIII/a1Biro Umum dan Keuangan
7.Pranata Laporan Keuangan dan SAIS1 Akuntansi/ManajemenIII/a3Biro Umum dan Keuangan
8.Verifikator AnggaranS1 Ekonomi Manajemen/AkuntansiIII/a2Biro Umum dan Keuangan
9.Pranata Barang dan JasaD3 AkuntansiII/c2Biro Umum dan Keuangan
D3 Akuntansi/ManajemenII/c4Biro Umum dan Keuangan
D3 EkonomiII/c2Biro Umum dan Keuangan
D3 Sekretaris/Administrasi PerkantoranII/c1Biro Umum dan Keuangan
D3 KearsipanII/c1Biro Umum dan Keuangan
D3 Teknik Mesin/Elektro/SipilII/c4Biro Umum dan Keuangan
10.Analis Kebijakan PertamaS1 semua jurusanIII/a1Biro Umum dan Keuangan
S1 semua jurusanIII/a1Direktorat Pengembangan Iklim Usaha dan Kerjasama Internasional
S1 semua jurusanIII/a1Direktorat Pengembangan Profesi
S1 semua jurusanIII/a1Direktorat Pelatihan Kompetensi
S1 semua jurusanIII/a1Direktorat Advokasi dan Penyelesaian Sanggah Wilayah I
11.Analis HukumS1 HukumIII/a3Biro Hukum, Sistem Informasi dan Kepegawaian
12.Pranata Humas PertamaS1/D4 Komunikasi/JurnalistikIII/a1Biro Hukum, Sistem Informasi dan Kepegawaian
S1 Desain Komunikasi VisualIII/a1Biro Hukum, Sistem Informasi dan Kepegawaian
13.Pengelola Teknologi Informasi dan KomunikasiS1/D4 KomputerIII/a5Biro Hukum, Sistem Informasi dan Kepegawaian
14.Analis Kepegawaian PertamaS1 Ekonomi/Administrasi NiagaIII/a1Biro Hukum, Sistem Informasi dan Kepegawaian
15.Analis Kepegawaian PelaksanaD3 KomputerII/c1Biro Hukum, Sistem Informasi dan Kepegawaian
16.Perancang Kebijakan Pengadaan Barang/JasaS1 Teknik Sipil/TeknikIII/a2Direktorat Pengembangan Strategi dan Kebijakan Pengadaan Umum
S1 HukumIII/a1Direktorat Pengembangan Strategi dan Kebijakan Pengadaan Umum
S1 EkonomiIII/a1Direktorat Pengembangan Strategi dan Kebijakan Pengadaan Umum
S1 Administrasi Niaga/BisnisIII/a2Direktorat Pengembangan Strategi dan Kebijakan Pengadaan Khusus
S1 TeknikIII/a1Direktorat Pengembangan Strategi dan Kebijakan Pengadaan Khusus
S1 Ekonomi ManajemenIII/a1Direktorat Pengembangan Strategi dan Kebijakan Pengadaan Khusus
S1 Ekonomi PembangunanIII/a2Direktorat Pengembangan Iklim Usaha dan Kerjasama Internasional
S1 TeknikIII/a1Direktorat Pengembangan Iklim Usaha dan Kerjasama Internasional
S1/D4 Teknik Informatika/Sistem Informasi/Teknologi InformasiIII/a2Direktorat Pengembangan Sistem Pengadaan Secara Elektronik
S1/D4 Teknik Komputer/Teknik Informatika/Ilmu KomputerIII/a2Direktorat Pengembangan Sistem Pengadaan Secara Elektronik
S1 Ekonomi ManajemenIII/a3Direktorat Pengembangan Profesi
S1 Teknik IndustriIII/a1Direktorat Pengembangan Profesi
S1 Manajemen PendidikanIII/a1Direktorat Pelatihan Kompetensi
S1 Ekonomi ManajemenIII/a2Direktorat Pelatihan Kompetensi
S1 Teknik/Manajemen InformatikaIII/a1Direktorat Sertifikasi Profesi
S1 Manajemen Pendidikan/Ekonomi ManajemenIII/a1Direktorat Sertifikasi Profesi
17.Penelaah Kebijakan Pengadaan Barang/JasaS1 Ekonomi ManajemenIII/a3Direktorat Perencanaan, Monitoring dan Evaluasi Pengadaan
S1 Teknik IndustriIII/a1Direktorat Perencanaan, Monitoring dan Evaluasi Pengadaan
S1 EkonomiIII/a1Direktorat Pengembangan Sistem Katalog
S1 Teknik Industri/Teknik Kimia/Teknik FisikaIII/a3Direktorat Pengembangan Sistem Katalog
S1/D4 Teknik Komputer/Teknik InformatikaIII/a2Direktorat Pengembangan Sistem Pengadaan Secara Elektronik
S1/D4 Teknik InformatikaIII/a1Direktorat Pengembangan Sistem Pengadaan Secara Elektronik
S1 EkonomiIII/a1Direktorat Pengembangan Sistem Pengadaan Secara Elektronik
S1 Teknik IndustriIII/a2Direktorat Sertifikasi Profesi
S1 HukumIII/a1Direktorat Advokasi dan Penyelesaian Sanggah Wilayah I
S1 EkonomiIII/a1Direktorat Advokasi dan Penyelesaian Sanggah Wilayah I
S1 Teknik SipilIII/a1Direktorat Advokasi dan Penyelesaian Sanggah Wilayah I
S1 HukumIII/a1Direktorat Advokasi dan Penyelesaian Sanggah Wilayah II
S1 EkonomiIII/a1Direktorat Advokasi dan Penyelesaian Sanggah Wilayah II
S1 TeknikIII/a1Direktorat Advokasi dan Penyelesaian Sanggah Wilayah II
S1 HukumIII/a1Direktorat Penanganan Permasalahan Hukum
S1 EkonomiIII/a1Direktorat Penanganan Permasalahan Hukum
S1 Teknik SipilIII/a1Direktorat Penanganan Permasalahan Hukum
18.Pranata Kebijakan Pengadaan Barang/JasaD3 ManajemenII/c1Direktorat Sertifikasi Profesi
D3 Manajemen Informatika/TeknikII/c2Direktorat Sertifikasi Profesi

PERSYARATAN UMUM :
  • Warga Negara Indonesia;
  • Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum yang tetap, karena melakukan suatu tindak pidana kejahatan;
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
  • Tidak berkedudukan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil/Pegawai Negeri; dan
  • Sehat jasmani dan rohani.
PERSYARATAN KHUSUS :
  • Batas usia Pelamar paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun pada saat pendaftaran;
  • Lulusan Perguruan Tinggi Negeri, Perguruan Tinggi Luar Negeri atau Perguruan Tinggi dengan minimal IPK 3.00 dari skala 4.00;
  • Nilai akreditasi A untuk setiap program studi yang dikeluarkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi;
  • Menguasai bahasa Inggris dengan baik (lisan maupun tulisan) yang dibuktikan dengan hasil tes, dengan nilai minimal TOEFL/TOEFL Prediction 500 atau score setara; dan
  • Tidak memiliki hubungan ayah/ibu, suami/istri, anak dan saudara sekandung dengan pegawai LKPP.

Pendaftaran online dilakukan dengan cara:
Melakukan pendaftaran online melalui situs http://panselnas.menpan.go.id mulai tanggal 20 Agustus sampai dengan 3 September 2014;
Setelah mendaftar pada situs Panselnas dan mendapatkan user name dan password, wajib melanjutkan dengan mengisi data pada aplikasi online mulai tanggal 22 Agustus sampai dengan 6 September 2014 melalui situs http://www.lkpp.go.id dan mengunggah dokumen:
  1. Ijazah;
  2. Lembaran Transkrip yang mencantumkan nilai IPK;
  3. KTP;
  4. Pasfoto;
  5. Sertifikat TOEFL; dan
  6. Surat Perjanjian Kerja/SPK (bagi penyedia jasa perorangan yang sedang bekerja di LKPP).
Catatan:
  • Setiap Pelamar diperkenankan melamar pada 3 (tiga) jabatan berdasarkan prioritas, sesuai dengan kualifikasi pendidikan yang sesuai. Apabila peserta lulus seleksi Panitia berhak menempatkan CPNS sesuai dengan kebutuhan organisasi;
  • Panitia hanya menerima pendaftaran secara online dan tidak menerima cara penyampaian berkas lamaran lainnya.

Comments
0 Comments

No comments :

Post a Comment