Wednesday, August 27, 2014

CPNS 2014 Badan Informasi Geospasial

PENGUMUMAN
Nomor: B-20.1/SESMA/KP/08/2014
SELEKSI PENERIMAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS)
BADAN INFORMASI GEOSPASIAL (BIG)
FORMASI TAHUN 2014

Badan Informasi Geospasial – BIG atauBadan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (Bakosurtanal) adalah lembaga pemerintah nonkementerian Indonesia yang bertugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang informasi geospasial.

BIG berada di bawah dan bertanggung jawab kepada presiden dan dipimpin oleh seorang kepala. Dr. Asep Karsidi, M.Sc. saat ini menjabat sebagai Kepala BIG berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 29/M Tahun 2012. Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, BIG dikoordinasikan oleh Menteri Riset dan Teknologi.

Kegiatan survei dan pemetaan setelah kemerdekaan Indonesia dilaksanakan atas dasar Peraturan Pemerintah Nomor 71 Tahun 1951 tentang Pembentukan Dewan dan Direktorium Pengukuran dan Penggambaran Peta. Selanjutnya, kegiatan survei dan pemetaan dipertegas lagi dengan Keputusan Presiden Nomor 263 tanggal 7 September 1965 tentang Pembentukan Dewan Survei dan Pemetaan Nasional (Desurtanal) serta Komando Survei dan Pemetaan Nasional (Kosurtanal) sebagai pelaksana. Dalam pembagian tugas Desurtanal tercantum kaitan antara pemetaan dengan inventerisasi sumber-sumber alam dalam rangka menunjang pembangunan nasional. Lingkup tugas Kosurtanal tidak hanya bersifat koordinasi terhadap kegiatan departemen-departemen yang memerlukan peta, tetapi juga mencakup fungsi pengelolaan bagi pemetaan.

Badan Informasi Geospasial – BIG membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia lulusan Strata 1 (S1) dan Diploma III (D3), untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan BIG Berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 220 Tahun 2014 Tentang Formasi Pegawai Negeri Sipil Badan Informasi Geospasial Tahun Anggaran 2014, CPNS yang akan direkrut sejumlah 77 orang. Dengan persyaratan sebagaimana berikut:

Formasi CPNS BIG 2014

NoNama JabatanKodeKualifikasi PendidikanFormasi
1SURVEYOR PEMETAAN01S1 TEKNIK GEODESI/GEOMATIKA46
2SURVEYOR PEMETAAN02S1 TEKNIK GEODESI/GEOMATIKA (BIDANG KELAUTAN)2
3SURVEYOR PEMETAAN03S1 GEOGRAFI/KEBUMIAN/ILMU TANAH2
4SURVEYOR PEMETAAN04S1 GEOGRAFI/TEKNIK PLANOLOGI/PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA6
5SURVEYOR PEMETAAN05S1 GEOGRAFI, ILMU GEOGRAFI2
6PENELITI GEOSPASIAL DASAR06S1 TEKNIK GEODESI/GEOMATIKA3
7PRANATA KOMPUTER07S1 TEKNIK INFORMATIKA/ILMU KOMPUTER4
8AUDITOR08S1 AKUNTANSI, AKUNTANSI KEUANGAN, ILMU AKUNTANSI1
9PERENCANA09S1 MANAJEMEN, ILMU MANAJEMEN, MANAJEMEN PROG EKSTENSI1
10PERANCANG PERUNDANG-UNDANGAN10S1 HUKUM , ILMU HUKUM1
11ANALIS KEPEGAWAIAN11S1 ADMINISTRASI NEGARA, MANAJEMEN KEBIJAKAN PUBLIK, ADMINISTRASI PUBLIK, ILMU ADMINISTRASI PUBLIK1
12PRANATA HUMAS12S1 ILMU KOMUNIKASI/HUBUNGAN MASYARAKAT, DESAIN KOMUNIKASI VISUAL2
13PRANATA HUMAS13S1 ILMU KOMUNIKASI/MANAJEMEN (BIDANG PEMASARAN/MARKETING), DESAIN KOMUNIKASI VISUAL1
14PENGADAAN BARANG DAN JASA14S1 SEMUA JURUSAN2
15ANALIS KEUANGAN15S1 AKUNTANSI1
16PRANATA HUMAS16D-III ILMU KOMUNIKASI/HUBUNGAN MASYARAKAT1
17ARSIPARIS17D-III KEARSIPAN/ADMINISTRASI PERKANTORAN1
JUMLAH77
A. Persyaratan Umum:
a. Warga Negara Indonesia (WNI);
b. tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS, Calon/Anggota TNI dan POLRI;
c. tidak berkedudukan sebagai pengurus/anggota partai politik;
d. tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai CPNS/PNS/TNI/POLRI atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
e. tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum;
f. sehat jasmani; dan
g. bebas narkoba.

B. Persyaratan Khusus, meliputi:
a. Batasan usia pelamar:
1) berusia minimal 18 (delapan belas) tahun dan maksimal 25 (dua puluh lima) tahun pada tanggal1 Desember 2014 untuk pelamar berpendidikan D3;
2) berusia minimal 18 (delapan belas) tahun dan maksimal 28 (dua puluh delapan) tahun pada tanggal 1 Desember 2014 untuk pelamar berpendidikan S1. Batasan usia pelamar dibuktikan melalui data dalam ijazah dan akta kelahiran.
b. Batasan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK):
1) Bagi pelamar dengan latar belakang pendidikan Teknik Geodesi/Geomatika IPK minimal bagi pelamar adalah 2,5 (skala 4) bagi lulusan dari program studi dengan akreditasi A, dan minimal 2,75 (skala 4) bagi lulusan dari program studi dengan akreditasi di bawah A.
2) Bagi pelamar dengan latar belakang pendidikan lainnya IPK minimal bagi pelamar adalah 2,75 (skala 4) bagi lulusan dari program studi dengan akreditasi A, dan minimal 3,00 (skala 4) bagi lulusan dari program studi dengan akreditasi di bawah A.
c. Memiliki kompetensi dan kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan formasi jabatan yang dibutuhkan;
d. Tidak akan menuntut penyesuaian ijazah untuk kenaikan pangkat di kemudian hari apabila pada saat melamar sudah memiliki ijazah yang lebih tinggi dari yang dibutuhkan;
a. Bersedia membayar ganti rugi ke kas Negara sebesar Rp. 75.000.000,- (tujuh puluh lima juta rupiah) apabila mengundurkan diri sebagai CPNS/PNS dalam kurun waktu 5 (lima) tahun sejak dinyatakan diterima sebagai CPNS BIG; dan
b. Pelamar berasal dari:
1) Perguruan Tinggi dalam negeri yang terakreditasi minimal B oleh Badan Akreditasi Nasional;
2) Perguruan Tinggi luar negeri yang diakui kementerian yang membidangi urusan pendidikan nasional, dibuktikan dengan data akreditasi program studi yang tercantum dalam ijazah atau surat keterangan akreditasi program studi yang bersangkutan dari BAN PT; atau
3) Sekolah kedinasan yang dimiliki oleh instansi pemerintah.
c. Umur ijazah terakhir setinggi-tingginya 6 tahun.

Silahkan unduh berkas dibawah yang dikompres dalam format zip. 
1 Surat Pernyataan unduh
2 Petunjuk Teknis Penggunaan Aplikasi Rekruitasi CPNS unduh
3 Pengumuman Penerimaan CPNS 2014  unduh


Catatan Penting:
  • Tes TKD CPNS akan dilakukan dengan sistem CAT.
  • Pelamar harus sudah melakukan pendaftaran terlebih dahulu di portal Panselnas: https://panselnas.menpan.go.id/
  • Setelah mendaftar di portal Panselnas, pelamar akan mendapatkan username dan password dan dapat melakukan log in di cpns.big.go.id dalam waktu 1 x 24 jam.
  • Data pelamar yang sudah diiisikan di portal Panselnas, sudah tidak dapat diubah di http://cpns.big.go.id, untuk itu pastikan pengisian data dilakukan dengan benar.
  • Kelulusan pelamar ditentukan oleh kemampuan/kompetensi dari pelamar.
  • Periode registrasi dan pendaftaran secara online pada laman https://panselnas.menpan.go.id, dan akan berlangsung sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh Panselnas.
  • Untuk informasi lebih detail tentang tata cara, jadwal, dan proses pendaftaran, serta tahapan seleksi akan diumumkan kemudian pada laman cpns.big.go.id.
  • Untuk korespodensi resmi tim pengadaan CPNS BIG tahun 2014 hanya dapat dilakukan melalui surat elektronik (email) dengan alamat cpns@big.go.id.
  • Penerimaan CPNS BIG menganut prinsip objektif, transparan, akuntabel, dan bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme.
  • Seluruh tahapan proses seleksi tidak dipungut biaya apapun.
Comments
0 Comments

No comments :

Post a Comment